Jadwal Misa
Jadwal Perayaan Ekaristi Paroki Santo Yusup Pringsewu - Lampung.


Tentang Paroki Pringsewu
Paroki Santo Yusup Pringsewu merupakan bagian dari Gereja Katolik universal di wilayah Keuskupan Tanjungkarang.
Sejarah masa awal Gereja Katolik di Pringsewu tidak dapat dipisahkan dari masa kolonisasi pemerintah Hindia Belanda yang melakukan pemindahan penduduk dari pulau Jawa ke suatu daerah di Lampung Bernama Bagelen, Gedong Tataan pada tahun 1905.
Karena perkembangan jumlah penduduk yang semakin pesat, pada tahun 1925 dibuka daerah transmigrasi baru ke arah barat dari Gedong Tataan yang sekarang dikenal dengan nama Pringsewu.
Pada masa itu, Pringsewu dipandang sangat strategis karena terletak di pusat daerah Lampung bagian Selatan. Maka dari itu, Pastor H.J.D. Van Oort, SCJ memilih Pringsewu sebagai pos pelayanan kedua di Lampung setelah stasi Kristus Raja Tanjungkarang.
Perkembangan misi Katolik di Pringswu tidak bisa dilepaskan dari para misionaris SCJ, secara khusus karya pelayanan Pastor Albertus Hermelink Gentiaras, SCJ yang memulai karyanya mengembangkan Pringsewu sejak 24 Mei 1932, kelak beliau menjadi Uskup pertama di Keuskupan Tanjungkarang.
Saat ini, Paroki Santo Yusup Pringsewu dilayani oleh Para Imam Diosesan Tanjungkarang. Terdapat enam gereja stasi, delapan kapel atau rumah ibadat, dan Goa Maria Padang Bulan yang dinaungi oleh Paroki Santo Yusup Pringsewu, Lampung.
Lokasi
Jl. Kesehatan No.45 Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung, Indonesia
Kontak
Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.
